plankton
|

Apakah Plankton Termasuk Jenis Tumbuhan atau Hewan, Ya?

Hai, Teman-Teman. Apakah kamu pernah mendengar istilah plankton? Nah, jika kamu sering menonton film Spongebob, mungkin kamu tidak akan asing dengan si mungil musuh Tuan Krab ini. Namun, kali ini kita tidak akan membahas mengenai plankton si pencuri Krabby Patty itu. Artikel ini akan memberikan informasi kepada kamu tentang makhluk hidup bernama plankton ini.

Apa itu Plankton?

plankton
Gambar Oleh: https://pixabay.com/id/photos/fitoplankton-plankton-1348508/

Teman-Teman mungkin pernah bertanya, apakah plankton tergolong jenis binatang atau tumbuhan, sih? Nah, jawabannya plankton adalah biota akuatik yang hidup secara berkelompok. Istimewanya plankton merupakan jenis binatang maupun hewan. Jadi, kamu bisa menjawab keduanya, binatang dan tumbuhan sesuai dengan jenisnya.

Plankton muncul dari sisa-sisa tumbuhan dan sisa-sisa binatang. Plankton biasanya hidup terapung di permukaan perairan, gerakannya pun mengikuti gerakan arus air. Jika kamu bertanya, plankton dimakan oleh apa? Jawabannya bukan Tuan Crab, ya! Di dunia nyata plankton salah satu makanan favorit dari ikan paus. Wah, bisa jadi makanan favorit putrinya Tuan Krab, nih!

Jenis-Jenis Plankton

Sekarang, kita akan membahas mengenai jenis-jenis Plankton. Teman-Teman perlu tahu bahwa plankton memiliki dua jenis. Jenis Plankton tersebut adalah sebagai berikut:

1. Phytoplankton

plankton
Sumber: http://news.unair.ac.id/

Jenis pertama yang perlu kamu ketahui bernama phytoplankton yang berasal dari kata “Phyto” yang berarti tumbuhan dan “plankton” yang berarti melayang. Sehingga, phytoplankton berarti jenis tumbuhan yang melayang di permukaan air. 

Nah, Teman-Teman perlu tahu nih, plankton jenis ini yang berasal dari sisa-sisa tumbuhan. Sehingga, hal ini menyebabkan plankton disebut sebagai biota akuatik tumbuhan. Biasnya, phytoplankton menyebar secara vertikal.

Berapa, sih jumlah phytoplankton yang bisa kamu temui? Banyak sekali Teman-Teman! Kamu bisa menemukannya dengan jumlah yang banyak. Kamu bisa menemukannya di permukaan air dan biasanya memiliki lapisan berwarna hijau. 

Sebagai tumbuhan, phytoplankton juga bisa berfotosintesis karena memiliki klorofil. Kamu juga perlu tahu, bahwa plankton ini merupakan produsen pertama dalam ekosistem air, artinya phytoplankton yang pertama kali muncul pada ekosistem perairan baru. 

Mungkin, sekarang kamu bertanya-tanya, phytoplankton muncul dari mana, sih jika terjadi ekosistem baru? Supaya lebih jelas, kita bisa mengambil contoh ekosistem danau yang baru. Di danau tersebut terdapat alga biru dan alga hijau, maka spora yang ada pada tumbuhan tersebut menyebar ke permukaan. Spora tersebut yang memunculkan phytoplankton sehingga menjadi biota pertama yang muncul di danau tersebut.

2. Zooplankton

plankton
Sumber: https://apayangdimaksud.com/zooplankton/

 

Jenis Plankton kedua yang perlu kamu ketahui yaitu zooplankton. Zooplankton berasal dari dua kata “Zoion” berarti hewan dan “plankton” yang berarti melayang. Jadi, zooplankton dapat diartikan sebagai hewan yang melayang di permukaan air.

Keberadaan zooplankton biasanya ada setelah phytoplankton. Hal ini disebabkan karena zooplankton berasal dari sisa-sisa hewan. Biasanya hewan-hewan tersebut mengkonsumsi phytoplankton. 

Kenapa zooplankton tidak bisa muncul tanpa keberadaan phytoplankton? Hal itu karena zooplankton tidak bisa membuat makanan sendiri seperti phytoplankton. Jadi, kemungkinan besar jika zooplankton ada terlebih dahulu, maka tidak akan bisa bertahan.

Kamu bisa menemukan sekumpulan zooplankton yang memiliki ukuran yang sangat kecil di permukaan air atau di dalam air. Istimewanya, zooplankton terbagi ke dalam beberapa jenis sebagai berikut:

  • Copepoda

Zooplankton jenis ini biasanya bisa kamu temukan di laut ataupun di ekosistem air tawar. Copepoda memiliki peranan penting pada ekosistem laut karena bisa menjadi sumber makanan utama bagi ikan-ikan di laut.

  • Cladocera

Cladocera termasuk ke dalam golongan plankton air tawar. Kamu bisa menemukannya di ekosistem air tawar, misalnya di danau. Cladocera juga menjadi makanan favorit dari Ikan mas. Jadi, mungkin saja di kolam ikanmu ada cladocera. Coba deh, kamu amati!

  • Rotatoria

Zooplankton jenis ini memiliki gerakan berputar-putar sesuai dengan namanya rotatoria. Bentuknya hampir mirip seperti cacing. 

Nah, sekarang Teman-Teman sudah tahu tentang plankton, kan? Kamu sudah bisa menjelaskan bahwa plankton memiliki dua jenis yaitu plankton tumbuhan dan plankton hewan. Jika ada yang bertanya, apakah plankton jenis tumbuhan atau hewan? Kamu bisa menjawabnya dengan lantang, keduanya. Sekarang kamu sudah kenal dengan plankton,  tapi jangan bantuin dia mencuri Krabby Patty, ya! Hahaha …

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *