dongeng anak

19 Dongeng Sebelum Tidur Untuk Anak Paling Populer

Masa anak-anak adalah dunia yang paling menyenangkan dimana mereka belum terbebani dengan berbagai beban kehidupan. Untuk membekali anak agar bisa menghadapi kehidupan di masa dewasa, anda bisa menceritakan berbagi macam dongeng sebelum tidur yang sarat akan manfaat. Dongeng bergambar untuk anak akan memberikan kesenangan untuk anak dan nilai moral yang bisa ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari.

Biasanya, anak membutuhkan cerita pendek dari orang tua ketika mereka akan tidur. Cerita tersebut diharapkan dapat menjadi imajinasi yang menarik yang akan memperkaya wawasan pengetahuan mereka. Itulah mengapa Anda harus memikirkan dengan baik dongeng atau cerita yang sangat pas untuk anak.

Berikanlah beragam dongeng anak baik yang berasal dari dalam negeri atau pun mancanegara dibandingkan membiarkan anak-anak untuk menonton sinetron jaman sekarang yang bahkan dapat merusak moral anak. Orang tua harus paham betul apa yang dilihat oleh anak setiap harinya. Bagaimanapun juga, anak-anak adalah masa keemasan dimana apa yang ia ingat saat itu akan terkenang hingga masa dewasanya.

Beberapa manfaat yang bisa dirasakan dengan memberikan dongeng anak yaitu anak akan semakin berani dan peduli tentang hal-hal yang terjadi dalam kehidupannya. Tanpa Anda sadari, moral baik yang Anda ceritakan melalui dongeng tersebut akan terekam dengan baik dalam memori anak.

Nah, bagi Anda yang sedang bingung dalam mencari dongeng anak terbaik, Anda bisa membaca beberapa pilihan dongeng sebelum tidur paling popular di seluruh dunia dalam bahasa Indonesia.

19 Dongeng Sebelum Tidur Paling Populer di Dunia

Banyak dongeng anak SD yang bisa Anda ceritakan. Anda tinggal memilih judul dan kemudian ceritakanlah dengan ekspresif untuk anak. Jadi, Anak pun dapat membayangkan karakter-karakter dalam setiap tokoh yang diceritakan di dalam dongeng tersebut, hal ini akan memperkaya kosakata, wawasan, dan kreativitas anak anda.

Dongeng Anak Dari Seluruh Dunia

Dongeng anak dunia berasal dari berbagai negara di seluruh dunia yang saking terkenalnya sehingga terkenal di berbagai belahan dunia. Cerita aslinya dalam bahasa Inggris dan kemudian diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa:

1. Dongeng Cinderella

dongeng sebelum tidur cinderella

Cinderella menjadi dongeng mancanegara paling populer. Setiap anak menyukainya. Bahkan, dongeng Cinderella seringkali tampil di TV dengan tokoh film kartun.

Setiap orang pasti mengenal Cinderella. Meskipun dongeng ini sebenarnya diperuntukkan oleh anak-anak, banyak pula yang mengadaptasinya menjadi film untuk orang dewasa.

Dalam dongeng Cinderella dikisahkan bahwa ada seorang anak yang tinggal bersama ibu tiri dan kedua kakak tirinya.Anak tersebut bernama Cinderella. Sejak ayahnya meninggal, ia diperlakukan dengan cara yang tidak baik oleh ibu tiri dan kakak tiri mereka.

Cinderella diberikan tugas yang sangat banyak  di rumah. Ia bahkan tidak sempat keluar rumah karena pekerjaannya yang menumpuk. Kakak dan ibu tirinya hanya bersantai dan menyuruh

Suatu hari, pangeran di negeri tersebut mengadakan pesta untuk mencari seorang istri. Semua wanita yang ada di dalam negeri diundangnya, termasuk kakak tiri Cinderella. Cinderella juga ingin pergi tapi tidak memilki pakaian yang layak.

Ia menangis. Peri kecil mendatanginya dan membuatkannya gaun yang mewah dengan sepatu kaca. Namun, ia tidak boleh pulang melebihi pukul 12 malam karena semua pakaian yang dikenakan akan pudar.

Pangeran jatuh cinta pada Cinderella dan ingin menikahinya. Kemudian Cinderella pergi karena waktu sudah berakhir. Kisah dilanjutkan dengan pencarian pemilik sepatu kaca yang tertinggal di istana.

2. Putri Salju

dongeng anak sebelum tidur putri salju

Putri Salju juga dikenal dengan cerita Snow White karena ceritanya memang mirip. Saking favoritnya dongeng ini sampai sekarang banyak, lho! Film remaja dan dewasa dengan kisah dongeng ini.

Kisah dongeng anak pengantar tidur ini juga populer di seluruh dunia. Cerita ini mengisahkan seorang putri cantik yang dibuang ke hutan. Ia tinggal bersama kurcaci. Ratu jahat yang cantik selalu bertanya kepada cerminannya tentang siapa wanita tercantik di dunia. Awalnya, jawabannya adalah ratu jahat tersebut. Namun lama kelamaan, cermin mengatakan bahwa putri tidurlah yang paling cantik.

Ratu jahat menjadi gusar dan ingin menangkap si putri Salju. Cerita dan konflik pun akan segera dimulai setelah ratu jahat memberikan racun apel kepada putri tidur dan membuat putri tertidur selama-lamanya. Akhirya cerita pun dimulai.

3. Si Cantik Dan Si Buruk Rupa

dongeng anak indonesia si cantik dan si buruk rupa

Si Cantik dan si Buruk Rupa dikenal dengan judul Beautiful and the Beast.  Siapa yang tidak kenal dengan dongeng yang sudah difilmkan dan ditonton oleh jutaan pasang mata. Versi film nya ada yang kartun dan fantasi lho.

Dongeng ini bermula dari seorang pangeran yang dikutuk menjadi seorang yang sangat buruk. Kutukannya hilang hanya jika ia bisa menemukan pasangan yang mencintai dan menyayanginya dengan sepenuh hati.

Namun, apakah hal tersebut akan terjadi? Padahal, wajahnya saja sangat buruk dan menyeramkan. Kisahpun dimulai dengan tinggalnya salah seorang putri dari petani tinggal di rumah pangeran. Ternyata, putri ini benar-benar mencintai pangeran dengan sepenuh hati. Kutukanpun akhirnya hilang dan membuat pangeran berubah menjadi pangeran yang tampan.

Inti dari cerita yang penuh inspirasi yang memberikan pesan moral tidak boleh menilai orang hanya karena ganteng atau cantik saja.

4. Si Kerudung Merah

dongeng anak anak si kerudung merah

Kerudung Merah juga menjadi salah satu dongeng anak terbaik dan terpopuler di seluruh dunia. Dongeng ini bahkan seringkali ditampilkan dalam bentuk cerita kartun di TV yang menggemaskan.

Kisahnya dimulai dari anak kecil berkerudung merah yang mengantarkan kue ke tempat neneknya di tengah hutan. Ibu kerudung merah menyuruh kerudung merah untuk memberikan kue tersebut setelah selesai membuatnya.

Perjalanan menuju hutan sangat panjang. Tanpa disadari, ada serigala yang jahat dan lapar sedang mengamati Kerudung Merah. Serigala kemudian lari ke rumah nenek Kerudung Merah yang sedang sakit dan kemudian menerkamnya. Kini serigala itupun berpura-pura menjadi nenek tersebut

Setibanya di rumah nenek, Kerudung Merah pun kemudian menjadi santapan bagi serigala yang lapar. Untung saja Kerudung Merah bisa selamat dan berkumpul lagi bersama nenek.

5. Jungle Book
dongeng anak bergambar jungle book

Cerita berikutnya yang bisa menjadi inspirasi untuk pengantar tidur anak adalah Jungle Book. Baru-baru ini, cerita ini difilmkan dalam bentuk cerita fantasi dan aksi yang sangat menarik.Sudahkah Anda menontonnya?

Alkisah diceritakan seorang anak laki-laki dari suatu suku yang hidup di hutan. Serangan harimau membuat manusia terbunuh, namun anak laki-laki itu selamat dan dibesarkan oleh sekelompok serigala. Ia pun hidup sebagai anak serigala dan bertingkah laku layaknya serigala.

Anak bayi itu tumbuh dengan sangat lincah. Ia lari dengan kencang layaknya serigala. Ketika ia sudah mulai tahu, ia merasa heran mengapa yang ia lakukan berbeda dengan serigala. Jika serigala minum di sungai secara langsung, maka ia menggunakan tempat.

Kisah yang menakjubkan pun dimulai ketika anak laki-laki tersebut mencoba mencari jati dirinya dan melawan harimau. Apakah akhirnya harimau bisa dikalahkan? Anda bisa membacanya sendiri sebelum menceritakan ke anak Anda.

6. Hansel and Gretel

hansel and gretel

Kisah Hansel and Gretel dibuat pada tahun 1812 dan filmnya masih populer hingga sekarang. Kisah Hansel and Gretel selalu menarik hati anak-anak karena ceritanya benar-benar menegangkan. Hingga sekarang, kisah Hansel and Gretel masih dicintai oleh anak-anak.

Kisah ini dimulai dari seorang pemotong kayu yang memiliki anak bernama Hansel and Gretel. Ketika bencana kelaparan melanda, Hansel dan Gratel dibuang ke hutan agar orang tuanya tidak mati kelaparan karena kedua anak itu makan terlalu banyak.

Hansel dan Gratel ditangkap oleh penyihir kanibal. Namun, mereka berhasil meloloskan diri dengan mengecohnya. Sungguh menarik kisah yang diceritakan dalam dongeng ini.

7. My Little Pony

my little pony

Buku cerita My Little Pony adalah cerita anak yang termasuk dongeng baru yang populer di masa sekarang. Kepopulerannya bahkan tidak kalah dari cerita Aladin, Kerudung Merah, dan juga Cinderella.

Kisah ini dicintai anak-anak karena tokohnya yang lucu. Cerita ini mengisahkan tentang pesta yang diadakan oleh para Unicorn. Lima unicorn warna warni. Mereka adalah Twilight Sparkle, Pinkie Pie, Apple Jack, Fluttershy, dan Rarity yang anggun.

Ketika mereka sedang berada di pesta, badai datang. Ternyata muncul Storm King yang merupakan unicorn tanpa tanduk dan bermaksud menggunakan kekuatan para putri Unicorn untuk menaklukan dunia. Kisahnya sangat seru lho.

8. Kisah Lili dan Kue Raksasa

lili dan kue raksasa

Kisah Lili dan Kue Raksasa adalah salah satu cerita anak masa kini yang disukai oleh banyak anak-anak di seluruh dunia. Meskipun masih baru, namun Anda bisa menceritakannya kepada anak-anak hingga selesai ya.

Kisah ini menceritakan Lili yang berjalan-jalan di hutan dan kemudian tersesat. Ia bingung dan memasuki desa Raksasa. Ketika ia masuk, banyak mahluk yang besar berkali-kali lipat dari ukuran Lili.

Lili dibawa anak-anak raksasa yang baik ke rumahnya. Lili bertanya, mengapa mereka besar? Ia pun menjawab, kue berwarna ungu itulah rahasianya. Raksasa memberitahukan bahan-bahannya kepada Lili.

Sampai dirumah, Lili sangat ingin menyantap kue raksasa. Ibu melarang namun Lili tak menghiraukan. Akhirnya, Lili berubah besar dan memporak-porandakan desa. Ia diusir dan ia merasa sedih. Akhirnya, ibunya menyuruh ia kembali ke desa Raksasa untuk meminta resep yang dapat membuat tubuhnya kecil lagi.

Pesan moralnya, jangan jajan sembarangan. Jangan menolak ketika Mama melarang karena itu tandanya mama sayang pada kalian. Mama menyediakan makanan sehat di rumah, dan jangan sampai kalian melanggar larangan mama.

Mendongeng adalah salah satu cara untuk menanamkan karakter sikap yang baik pada anak. Dewasa ini, makin banyak orang tua yang senang mendongeng untuk anaknya. Nah, orang tua harus pintar-pintar dalam memilihkan dongeng anak bergambar yang baik, yang memiliki nilai dan pelajaran moral yang mudah diterima oleh anak.

Banyak manfaat yang bisa diambil dari sebuah dongeng yang Anda berikan kepada anak. Contohnya saja sebagai salah satu wujud untuk menggalakkan gerakan literasi atau gerakan gemar membaca yang diprogramkan oleh dunia pendidikan. Selain itu, melalui dongeng, anak dapat mengenal pengalaman spiritual, sosial, maupun petualangan intelektual dengan cara yang lebih menyenangkan.

Kini, dongeng anak bergambar tersedia dalam bentuk media cetak bahkan media elektronik yang sudah tersebar luas di masyarakat. Cerita dongeng tidak hanya digemari oleh anak usia TK saja. Anak-anak di bangku sekolah dasar pun selalu ceria dan gembira untuk menantikan dongeng dari gurunya.

Jika Anda pintar mendongeng, anak-anak akan betah berada di rumah sembari menantikan cerita yang akan Anda dongengkan. Berikut beberapa dongeng anak bergambar yang dapat menjadi inspirasi mendongeng Anda.

Dongeng Sebelum Tidur Binatang (fabel)

Dongeng binatang atau yang dikenal sebagai fabel bercerita kehidupan bianatang yang bertingkah laku dan berkata kata layaknya manusia.

9. Peter Rabbit

dongeng anak pendek

Terlepas dari Cerita Cinderella, muncullah dongeng The Tale of Peter Rabbit yang hadir pada tahun 1902. Dongeng ini menjadi salah satu dongeng paling populer untuk pengantar tidur di era yang teknologinya belum semaju sekarang. Dongeng karangan Beatrix Potter ini masih menjadi dongeng favorit hingga sekarang. Bukunya masih bisa didapatkan di berbagai toko buku.

Kisah cerita anak The Tale of Peter Rabbit menceritakan tentang Ibu Rabbit yang pergi ke pasar meninggalkan anak-anaknya. Flopsy, Mopsy, dan Cottontail dilarang ibunya untuk pergi ke hutan. Namun, Peter melanggar perintah ibunya.Ia bahkan makan sayur di kebun orang. Ia lari dikejar pemilik kebun. Meskipun ia berhasil kabur, namun jaket dan sepatunya hilang. Jaket dan sepatunya dijadikan pemilik kebun sebagai kostum orang-orangan sawah.

10. The Ugly Duckling

dongeng anak bergambar

Dongeng dari sebuah film animasi Walt Disney ini adalah karya Hans Christian. Dongeng The Ugly Duckling ini merupakan salah satu dongeng anak bergambar terbaik yang dikenal di seluruh dunia. Dongeng ini menceritakan seekor anak bebek yang terlahir berbeda dari saudara-saudaranya. Karena terlahir berbeda, maka ia pun dijauhi dan sering dicemooh oleh teman-teman, bahkan ia sering dihiraukan oleh induknya sendiri. Anak bebek ini sangat sedih. Namun, siapa sangka ketika dewasa ia tumbuh besar dan cantik. Bahkan, ia masih mau menolong induk dan saudara-saudaranya. Cerita ini pasti akan sangat disukai oleh anak-anak dengan tokoh bebek yang lucu dan menggemaskan. Baca juga: Dongeng lucu dari komik Next G

11. Three Little Pigs

three little pig
hearttohearthomeschooling.com

Kalau dongeng anak bergambar dengan tokoh babi yang imut ini ditulis oleh James Orchard Haliwell Phillips. Dongeng ini menceritakan seekor ibu babi yang memiliki 3 anak babi kecil. Untuk mencukupi kebutuhan hidupnya, si ibu babi pergi mengadu nasib. Ketiga babi kecil pun membangun rumah mereka masing-masing. Babi pertama membuat rumah dari jerami tapi serigala meniupnya dan memakannya. Babi kedua membuat rumah dari batang kayu tapi serigala juga meniup dan memakannya. Babi ketiga sedih melihat kedua saudaranya dimakan serigala. Ia pun membangun rumah dari batu-bata. Serigala pun tidak mampu meniupnya. Kisah ini pun berlanjut saat babi kecil terakhir mampu menjebak serigala. Cerita ini sangat cocok untuk putra dan putri Anda di rumah.

Dongeng 1001 malam

Doongeng 1001 malam ialah dongeng dongeng yang berasal dari timur tengah.

12. Aladdin and the Magic Lamp

aladding dan lampu ajaib
variety.com

Cerita Aladdin ini merupakan cerita yang berasal dari Timur Tengah dan mulai dikenal dalam bahasa Inggris pada tahun 1706. Cerita ini sangat familiar di berbagai negara di dunia. Cerita Aladdin dimulai dari kisah pasangan penjahit bernama Mustapha dan istrinya yang miskin dan mempunyai anak bernama Aladdin. Aladdin sangat malas sekali untuk bekerja. Ketika ia dewasa, ia belajar berdagang. Namun, usaha yang dijalankan ini tidak berhasil. Sampai suatu ketika, Aladdin menemukan lampu ajaib dan kisah pun dimulai hingga ia bertemu dengan putri Yasmine yang menjadi pasangan hidupnya. Ceritanya sangat menginspirasi dan dapat memotivasi putra dan putri Anda di rumah.

13. Snow White and The Seven Dwarfs

snow white and the seven dwarfs
Disney.com

Film ini ditulis oleh Brothers Grimm dan diperkenalkan oleh film Animasi Walt Disney asal Amerika Walt Disney. Film ini menceritakan tentang seorang putri yang tinggal dengan ibu tirinya yang sangat kejam dan sombong. Ibu tiri tersebut sangatlah takut jika kecantikan yang dimilikinya dikalahkan oleh Snow White. Snow White akhirnya diperlakukan dengan sangat tidak baik dan disuruh menjadi pembantu di rumahnya. Ketika ibu tirinya mengetahui dari Magic Mirror bahwa kecantikan Snow White sudah melebihi kecantikan yang dimilikinya, ia sangat marah dan ingin membunuh Snow White dengan apel beracun. Kisah Snow White yang ditolong para kurcaci dan diselamatkan oleh pangeran pun dimulai. Anak-anak bisa belajar banyak dari cerita ini.

14. Snow Queen

cerita snow queen
www.dundeerep.co.uk

Bagi Anda yang memiliki anak perempuan, Anda bisa menceritakan kisah The Snow Queen yang sangat menarik. Baru-baru ini, dongeng anak bergambar The Snow Queen telah difilmkan dalam sebuah film animasi yang berjudul Frozen dan sukses. Pemeran Anna dan Elsa merebut banyak hati anak-anak bahkan orang dewasa. The Snow Queen sendiri ditulis oleh Hans Christian yang berasal dari Denmark. Ceritanya berasal dari Mitologi Norwegia. Kisah dimulai dari dua orang putri dari satu kerajaan yang ditinggal mati oleh kedua orang tuanya. Salah satu dari putri tersebut memiliki kekuatan berupa sihir salju. Cerita yang penuh bahagia, haru, dan sedih berakhir dengan membahagiakan.  Karakter dan nilai moralnya yang memotivasi dapat mendukung anak untuk berbuat sesuatu dengan lebih baik lagi.

15. Tarzan

dongeng tarzan
Disney.com

Nah, dongeng anak bergambar yang satu ini hampir mirip dengan kisah Mowgli di cerita The Jungle Book. Cerita ini ditulis pertama kali oleh Burroughs dan muncul dalam berbagai program televisi, buku komik, dan dalam dongeng cerita anak. Cerita Tarzan mengisahkan tentang seorang manusia yang hidup di hutan dan dibesarkan oleh keluarga Gorilla. Kisah seru pun dimulai hingga datangnya peneliti yang datang ke hutan tempat Tarzan dan keluarganya tinggal.

Dongeng anak dunia menjadi salah satu media yang mudah untuk mendidik anak. Sebagai orang tua yang kreatif, anda bisa membeli buku bergambar dan membacakan cerita anak yang paling populer dan disukai oleh banyak orang di seluruh dunia. Dengan menggunakan dongeng menarik sepanjang masa, pengetahuan anak akan semakin bertambah dan bisa menyampaikannya kepada anak-anaknya kelak.

Dongeng Anak Islami (Muslim)

16. Anak laki-laki pengemis yang Buta

Seorang anak laki laki yang buta duduk ditas anak tangga dengan sebuah topi terbalik terbuka di kakinya. Ia memegang sebuah spanduk kecil bertuliskan “Saya buta, tolong saya”. Di dalam topinya terdapat beberapa koin.

Seorang pria yang sedang sibuk berjalan disamping gedung ketika melihat anak laki laki itu. Pria itu berhenti berjalan, berfikir sebentar. Dia mengambil beberapa koin dari sakunya dan menjatuhkannya kedalam topi.

Kemudian ia mengambil spanduk kecil itu dan mulai menuliskan beberapa kata. Dia mengambalikan spanduk kecil itu dan menyimpannya sedemikian rupa sehingga semakin banyak orang lewat yang melihat tulisannya.

Topi itu mulai dipenuhi banyak koin, banyak orang yang memberikan anak buta itu koin. Sorenya itu pria yang mengubah kata- kata itu kembali untuk melihat apa yang telah terjadi. Si anak buta mengenalinya dari suara langkah kakinya dan bertanya “Apakah bapak yang tadi pagi merubah tulisan di spanduk kecil saya? Apa yang bapak tuliskan?
Si pria berkata, “Aku hanya menuliskan sebuah kebenaran. Aku hanya menuliskan apa yang kamu tuliskan dengan bahasa yang berbeda.
Apa yang dituliskan si pria itu ialah: “Hari ini adalah hari yang indah tetapi saya tidak bisa melihatnya”.

Bahan Renungan

Apakah anda berfikir kata kata pertama dan kedua mengatakan hal yang sama? Tentu saja kedua kata-kata itu mengatakan pada orang-orang bahwa si anak buta, tetapi kata kata pertama hanya mengatakan bahawa si anak buta. Kata kata kedua mengatakan kepada orang-orang bahwa mereka begitu berbahagia tidak buta. Haruskah kita kaget bahwa kata kata kedua lebih efektif?

17. Pelajaran Kehidupan

Ada seorang pria yang memiliki empat putra. Dia ingin putra-putranya belajar untuk tidak menghakimi sesuatu terlalu cepat. Jadi dia mengirim mereka masing-masing dalam sebuah pencarian, pada gilirannya masing masing, untuk pergi dan melihat pohon pir yang sangat jauh. Putra pertama pergi di musim dingin, yang kedua di musim semi, yang ketiga di musim panas, dan putra bungsu di musim gugur.

Ketika mereka semua pergi dan kembali, dia memanggil mereka untuk menggambarkan apa yang telah mereka lihat. Putra pertama mengatakan bahwa pohon itu jelek, bengkok, dan terpuntir. Putra kedua mengatakan tidak, itu ditutupi dengan tunas hijau dan penuh harapan kehidupan. Putra ketiga tidak setuju; dia mengatakan itu dipenuhi bunga-bunga yang berbau sangat manis dan tampak begitu indah, itu adalah hal yang paling anggun yang pernah dia lihat. Putra terakhir tidak setuju dengan mereka semua; dia mengatakan pohon itu matang dan terkulai dengan buah, penuh kehidupan.

Baca juga: Kisah Anak Durhaka Malin Kundang

Pria itu kemudian menjelaskan kepada putra-putranya bahwa mereka semua benar, karena mereka masing-masing telah melihat tetapi hanya satu musim dalam kehidupan pohon. Dia mengatakan kepada mereka bahwa kita tidak dapat menilai pohon, atau seseorang, hanya dalam satu musim, siapa mereka yang berada dalam kesenangan, sukacita, dan cinta yang datang dari kehidupan itu hanya dapat diukur pada akhirnya, ketika semua musim sudah habis.

Jika Anda menyerah ketika musim dingin, Anda akan kehilangan janji musim semi Anda, keindahan musim panas Anda, pemenuhan musim gugur Anda. Jangan biarkan rasa sakit satu musim menghancurkan sukacita semua musim yang lain. Jangan menilai kehidupan dengan satu musim yang sulit. Bersabarlah melalui masa-masa sulit dan masa-masa yang lebih baik pasti akan datang beberapa saat kemudian.

18. Abu Hurairah dan tawanan nya.

Abu Hurairah (seorang sahabat Nabi Muhammad SAW) menceritakan kisah yang mencengangkan ini:
“Nabi Muhammad [SAW] telah menugaskan saya untuk menjaga Zakat al, fitrah wajib yang dikumpulkan pada bulan Ramadhan. Alhamdulillah *.
Namun, suatu hari, seseorang datang diam-diam dan mulai mengambil beberapa makanan dari koleksi Zakat ketika saya tiba-tiba menangkapnya! Memang, saya juga sangat terkejut. Siapa yang mau mencuri dari dana zakat? Saya segera ingin menangkapnya, ‘Anda mencuri dari koleksi Zakat kami, tuan! Saya harus membawa Anda ke Nabi Allah. “Dia menjawab dengan cepat dengan wajah sedih,” Tolong jangan! Saya seorang pria yang membutuhkan dengan keluarga besar, dan karenanya saya memiliki kebutuhan yang mendesak. Aku putus asa. Tolong biarkan aku pergi. “Aku memikirkannya sebentar. Saya tentu saja mengasihani dia, jadi saya membiarkannya pergi.
Ketika saya melihat Nabi keesokan paginya, dia bertanya kepada saya, ‘O Abu Hurairah! Apa yang dilakukan tawananmu tadi malam? ”
Saya bingung. Bagaimana Nabi tahu? (Ya, jelas, Nabi bukanlah seorang paranormal. Paranormal adalah orang-orang yang secara keliru melaporkan kepada orang lain tentang masa depan dan ini tidak diizinkan dalam Islam. Tidak ada yang tahu masa depan selain Allah.) terjadi padaku.
Saya berkata, ‘O Nabi Allah *! Dia mengeluh tentang kebutuhan mendesak dan keluarga besar. Saya merasa kasihan padanya dan saya membiarkannya pergi. ”
Nabi [saw] berkata, ‘Dia memberitahumu dusta, Abu Hurairah. Dia akan kembali. ‘Ketika saya mendengar itu, saya yakin dia akan melakukannya. Seperti Nabi selalu mengatakan yang sebenarnya.
Dan jadi saya ekstra waspada malam berikutnya dan menunggu perampok dengan saksama. Saya bertekad untuk menangkapnya kali ini. Cukup benar! Dia menyelinap lagi dan mulai mencuri makanan atau barang-barang dari badan amal, berpikir bahwa tidak ada yang melihat.

Saya menangkapnya dengan tangan merah dan berkata, “Saya harus membawa Anda ke Nabi sekarang.” Dia menjawab, takut & menangis, “Tolong biarkan aku pergi. Tolong biarkan aku pergi. Saya seorang yang membutuhkan. Saya harus menanggung biaya keluarga besar. Saya tidak akan kembali. Saya berjanji!’
Saya tidak bisa menahannya. Dia tampak sangat pengemis dan sedih. Jadi saya kasihan padanya dan membiarkannya pergi.
Saya pergi subuh untuk melihat Nabi yang segera bertanya kepada saya, ‘O Abu Hurairah! Apa yang dilakukan tawananmu tadi malam? ”
Saya menjawab, ‘O Nabi Allah! Dia lagi mengeluh tentang kebutuhan mendesak dan beban keluarga besar. Saya kasihan padanya dan saya membiarkannya pergi. ”
Nabi menjawab, ‘Dia berbohong, Abu Hurairah. Dia akan kembali.’
Dan jadi saya sangat waspada ekstra malam berikutnya dan menunggu perampok lagi. Saya bahkan lebih bertekad untuk menangkapnya kali ini. Subhanallah *. Saya tidak akan menyerah.
Cukup benar! Dia menyelinap lagi, untuk ketiga kalinya dan mulai mencuri dari badan amal, berpikir bahwa tidak ada yang melihat. Saya menangkapnya dan berkata, ‘Saya harus membawa Anda kepada Nabi Allah sekarang, dan ini adalah yang terakhir dari tiga kali, tuan. Anda berjanji bahwa Anda tidak akan datang lagi tetapi Anda melakukannya! Saya tidak akan melepaskan Anda apa pun yang Anda katakan! ‘
Dia menjawab, ‘Tolong biarkan aku pergi. Tolong biarkan aku pergi. Jika Anda melakukannya, saya akan mengajari Anda beberapa kata yang mungkin bermanfaat bagi Allah bagi Anda. “Saya sekarang tertarik. Saya adalah seorang mahasiswa yang memiliki pengetahuan dan memang sangat ingin tahu. Jadi saya bertanya kepadanya, “Apa kata-kata itu?”
Dia menjawab, ‘Sebelum Anda pergi tidur, ucapkan ayat Al-Kursi (Ayatul Kursi dalam Al-Quran; 2: 255). Akan ada wali yang ditunjuk untuk Anda dari Allah, dan tidak ada iblis yang akan bisa mendekati Anda sampai pagi. ”

Jadi saya membebaskannya. Keesokan paginya Nabi (saw) sekali lagi bertanya kepada saya, ‘O Abu Hurairah! Apa yang dilakukan tawananmu tadi malam? ”
Saya mengatakan kepada Nabi (saw) tentang cobaan saya, seluruh pertemuan. ‘Perampok berjanji untuk mengajari saya beberapa kata dari Allah (swt *) yang dia klaim akan menguntungkan saya, wahai Nabi. Jadi saya biarkan dia pergi. ”
Nabi bertanya, “Apa kata-kata yang dia ajarkan padamu, Abu Hurairah?”
Saya menjawab, ‘Dia memberi tahu saya: Sebelum Anda tidur di malam hari, ucapkan ayat Al-Kursi dari awal sampai akhir dan bahwa dengan melafalkannya, akan ada wali yang ditunjuk atas Anda dari Allah yang akan melindungi Anda pada malam hari. , dan tidak ada iblis yang akan bisa mendekati Anda sampai pagi. ‘
Nabi berkata, ‘Sesungguhnya, dia telah mengatakan yang sebenarnya kepadamu, Abu Hurairah, meskipun dia biasanya pembohong. Namun, kali ini, dia telah mengatakan yang sebenarnya. ”

Nabi (saw) kemudian menambahkan, “Wahai Abu Hurairah! Apakah Anda tahu dengan siapa Anda berbicara selama tiga malam terakhir? ”
Saya menjawab, ‘Tidak.’
Nabi menjawab, “Itu adalah setan (iblis).”

19. Kisah anak yang selalu mengakhirkan sholat

Seorang anak sekolah dasar ia rajin sholat 5 waktu tetapi dia selalu melakukannya di akhir waktu sholat, jadi kalo sholat dzuhur di pepetkan ke Ashar, Ashar di pepetkan ke Maghrib, Maghrib ke Isya sampai sholat subuh. Kedua orangtuanya sudah seringkali memperingatkan agar segera mengerjakan sholat setelah adzan berkumandang tetapi si anak lebih sibuk menonton video di sosial media dan hal-hal lainnya yang kurang berguna dibandingkan sholat.

Suatu saat si anak menemukan dirinya di seret seret malaikat ke pintu neraka, meskipun ia sudah berteriak-teriak menyebutkan semua amal baiknya di dunia, tetapi malaikat tidak peduli tetap menyeretnya. “:Saya sholat, saya sholat…!” tetap saja malaikat menyeretnya.

Sampailah ia di depan pintu neraka yang sangat panas disana ia tergantung selama 70 tahun merasakan panasnya neraka meskipun hanya hembusan panas api neraka.
Setelah ia sekian lama merasakan panasnya hembusan api neraka, akhirnya ia melihat seorang kakek tua yang berpakaian serba putih dan berjenggot putih pula.

Si kakek mengulurkan tangan ke arah si anak untuk menolong dan si anak pun selamat dari api neraka. Kemudian si anak bertanya kepada orang tua tersebut, siapakah bapak? “Aku adalah sholatmu saat di dunia”, jawab si bapak berbaju putih.

Kenapa bapak baru menolongku sekarang, aku sudah berteriak-teriak minta tolong lama sekali tetapi bapak baru muncul sekarang. “Dulu saat di dunia kamu juga selalu mengakhirkan aku…” jawab si bapak itu.
Si anak sadar dan menyesal ia ingin sekali kembali ke dunia dan memperbaiki sholatnya.

Tiba tiba ia mendengar suara adzan Ashar dan terbangun dengan dibasahi keringat disekujur tubuhnya, ternyata ia tertidur, tetapi mimpi itu terasa seperti nyata. Segera ia mengambil air wudhu dan bergegas sholat ke Masjid. Sejak saat itu si Anak tidak pernah lagi mengakhirkan waktu sholat, ia selalu sholat tepat waktu.

Jangan sampai menyia-nyiakan masa kecil anak dengan hanya memberikannya gadget saja. Memberikan gadget memang penting, namun anak-anak belum bisa mengontrol penggunaan gadget. Akhirnya, mereka tumbuh menjadi pribadi pemalas.

Beragam cerita menarik di atas menjadi salah satu inspirasi yang bisa membuat anak-anak terhibur dan dapat menikmati masa kanak-kanaknya dengan sebaik-baiknya. Setiap anak memerlukan cerita yang dapat membuatnya menjadi lebih baik. Jika Anda rajin untuk menceritakannya, Anda bisa memiliki anak yang berkarakter.

Ceritakan dongeng sebelum tidur terbaik yang akan membuat pribadi anak tumbuh dengan lebih membanggakan. Selain itu, anak akan senang membaca. Dengan memberikan contoh yang baik sedari kecil, maka anak pun akan menjadi tertarik untuk membaca di masa dewasanya. Ia akan tertarik untuk membaca ragam cerita yang akan membuat imajinasinya semakin berkembang. Apakah Anda ingin melihat putra putri Anda memiliki jiwa baca yang tinggi? Berikan contoh sedari sekarang.

Sebelum memulai judul cerita apa yang paling favorit, kenali terlebih dahulu yuk tentang apa si manfaat dari cerita anak untuk anak-anak jaman sekarang. Seperti yang Anda tahu, anak-anak jaman sekarang adalah anak-anak yang hidup dengan era yang lebih modern. Banyak anak-anak yang hanya senang bermain game di smartphone yang telah disediakan oleh orang tua mereka.

Manfaat membaca cerita anak bergambar:

  1. Menumbuhkan minat baca untuk anak
  2. Membuat anak mengenal cerita dari berbagai Negara
  3. Memberikan nilai moral untuk anak
  4. Sebagai pengalaman bagi anak

Dengan berbagai macam manfaaat tersebut, rasanya cerita anak memang harus terus dilestarikan keberadaannya. Langsung saja, apa saja ya cerita anak sepanjang masa yang bisa kita ceritakan kepada putra dan putri tercinta di rumah.

Demikianlah 19 dongeng anak yang dapat menjadi inspirasi untuk diceritakan kepada anak. Anak-anak pasti akan senang dengan gambar yang menarik. Jadikan anak-anak pandai dan senang membaca dengan selalu memberikannya dongeng yang menginspirasi.

Similar Posts

One Comment

  1. Anonymous says:

    Visitor Rating: 5 Stars

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *